Berdasarkan data yang diperoleh CNBC Indonesia, jumlah kasus yang meninggal mencapai 114 orang atau bertambah 12 dibandingkan sehari sebelumnya. Sementara itu yang mengalami kesembuhan 64 orang atau bertambah lima orang.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto mengungkapkan penambahan kasus ini harus menjadi perhatian semua pihak.
"Penambahan kasus positif menunjukkan masih ada yang belum melaksanakan isolasi, masih ada penularan karena kontak dekat, dan masih ada yang belum rajin cuci tangan pakai sabun," katanya dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Minggu (29/3/2020). Untuk itu Yuri, sapaan akrab Achmad Yurianto, kembali mengingatkan agar masyarakat menjaga jarak dalam komunikasi sosial, baik dengan orang di luar rumah maupun di dalam rumah. Masyarakat diminta menghindari kerumunan dan menggunakan masker.
Sementara berdasarkan provinsi, ada 30 provinsi di Indonesia yang melaporkan pasien COVID-19. Tiga provinsi dengan kasus terbanyak yakni DKI Jakarta (675 kasus), Jawa Barat dan Banten.
Berikut secara rinci sebaran kasus di Indonesia:
1. Aceh: tambah 0 kasus, total 5 kasus
2. Bali: tambah 1 kasus, total 10 kasus
3. Banten: tambah 3 kasus, total 106 kasus
4. DIY: tambah 0 kasus, total 22 kasus
5. DKI Jakarta: tambah 48 kasus, total 675 kasus
6. Jambi: tambah 0 kasus, total 1 kasus
7. Jawa Barat: tambah 30 kasus, total 149 kasus
8. Jawa Tengah: tambah 8 kasus, total 63 kasus
9. Jawa Timur: tambah 13 kasus, total 90 kasus
10. Kalimantan Barat: tambah 5 kasus, total 8 kasus
11. Kalimantan Timur: tambah 0 kasus, total 17 kasus
12. Kalimantan Tengah: tambah 0 kasus, total 7 kasus
13. Kalimantan Selatan: tambah 0 kasus, total 1 kasus
14. Kalimantan Utara: tambah 0 kasus, total 2 kasus
15. Kepulauan Riau: tambah 0 kasus, total 5 kasus
16 Nusa Tenggara Barat: tambah 0 kasus, total 2 kasus
17. Sumatera Selatan: tambah 0 kasus, total 2 kasus
18. Sumatera Barat: tambah 0 kasus, total 5 kasus
19. Sulawesi Utara: tambah 0 kasus, total 2 kasus
20. Sumatera Utara: tambah 0 kasus, total 8 kasus
21. Sulawesi Tenggara: tambah 0 kasus, total 3 kasus
22. Sulawesi Selatan: tambah 15 kasus, total 47 kasus
23. Sulawesi Tengah: tambah 0 kasus, total 2 kasus
24. Lampung: tambah 0 kasus, total 4 kasus
25. Riau: penambahan 1 kasus baru, total 2 kasus
26 Maluku Utara: tambah 0 kasus, total 1 kasus
27. Maluku: tambah 0 kasus, total 1 kasus
28. Papua Barat: tambah 0 kasus, total 2 kasus
29. Papua: tambah 2 kasus baru, total 9 kasus
30. Sulawesi Barat: 1 kasus
(sef/sef)
Indonesia - Terbaru - Google Berita
March 30, 2020 at 06:32AM
https://ift.tt/2WOJ70p
COVID-19 RI 29 Maret: 1.285 Kasus, 114 Meninggal, 30 Provinsi - CNBC Indonesia
Indonesia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32k1zwO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "COVID-19 RI 29 Maret: 1.285 Kasus, 114 Meninggal, 30 Provinsi - CNBC Indonesia"
Post a Comment