Dari jumlah tersebut, tiga telah dinyatakan sembuh dan dipulangkan. Tiga orang yang telah dinyatakan sembuh yakni pasien 6, 14, dan 19 yang diketahui berdasarkan hasil pemeriksaan sebanyak dua kali. Pasien yang dipulangkan selama ini dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan Jakarta Timur.
"Ada tiga yang kami nyatakan sembuh baik dari sisi laboratorium, baik dari sisi klinis," kata Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto kemarin di RS Persahabatan.
Juru bicara pemerintah khusus penanganan corona Achmad Yurianto menambahkan tiga pasien yang dinyatakan sembuh ini adalah pasien kasus 6 berjenis kelamin laki-laki (39), kasus 14 laki-laki (50), dan kasus 19 laki-laki (49).
[Gambas:Video CNN]
Hingga saat ini satu pasien positif corona dinyatakan orang meninggal dunia. Pasien yang meninggal adalah pasien nomor 25, seorang warga negara Inggris berjenis kelamin perempuan.
Yurianto menyebut pasien yang meninggal ini berusia 53 tahun yang berkunjung ke Bali. Pasien memiliki penyakit bawaan berupa paru menahun, hipertensi, dan hipertiroid. Corona yang menjangkiti ini disebut memperparah kondisi pasien.
Dari 34 kasus corona, baru ditetapkan satu cluster yang berasal dari komunitas dansa. Ada pula 20 kasus imported case atau tertular dari luar negeri.
Saat ini pemerintah tengah mengawasi 12 pasien baru. Namun hasil pemeriksaan lab pasien tersebut belum keluar. Diperkirakan hasilnya akan keluar pada pagi atau siang ini untuk mengetahui positif atau negatif corona.
(psp/sur)
Indonesia - Terbaru - Google Berita
March 13, 2020 at 09:04AM
https://ift.tt/3aVjfDB
Data Pasien Corona: 34 Positif, 3 Sembuh, 1 Meninggal Dunia - CNN Indonesia
Indonesia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32k1zwO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Data Pasien Corona: 34 Positif, 3 Sembuh, 1 Meninggal Dunia - CNN Indonesia"
Post a Comment