Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah memastikan hanggar pengkalan udara Raden Sadjad, Natuna, Kepulauan Riau (Kepri) siap digunakan. Kemenkes memastikan hanggar yang menjadi tempat observasi sehat WNI ini siap menyediakan kebutuhan para WNI yang dievakuasi dari Wuhan, China.
"Persiapan (hanggar) sudah on proses, soalnya orang bekerja banyak banget, sudah dibersihin, diyakinkan semua berfungsi, AC-nya berfungsi, lampu (sudah) di-cekin," ujar Sekretaris Sesditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes, dr Achmad Yurianto saat dihubungi, Sabtu (2/2/2020) malam.
Pria yang akrab disapa Yuri menjelaskan di dalam hanggar ini tidak ada pemeriksaan ataupun penjagaan ketat untuk para WNI. Hanggar ini akan menjadi tempat observasi yang di dalamnya itu disediakan kebutuhan untuk istirahat para WNI.
"Kalau hanggar kan untuk tempat tidur saja, ya artinya kita melengkapi kebutuhan sehari-hari mereka. Ada tempat tidur, tempat makan, masaknya di mana? Ada dapur," jelasnya.
Meski begitu, dia mengatakan nantinya tetap ada tim dokter yang akan menjaga dan memberikan pelayanan para WNI. Tim dokter ini berjumlah 11 orang, mereka yang mengawal WNI dari mulai dievakuasi dari Wuhan hingga di observasi di Natuna.
Suasana Panas Demo Warga Natuna Tolak Jadi Tempat Karantina:
Indonesia - Terbaru - Google Berita
February 02, 2020 at 07:56AM
https://ift.tt/2uSnXm2
Hanggar Lanud Raden Sadjad Sudah Siap Observasi WNI dari Wuhan - detikNews
Indonesia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32k1zwO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hanggar Lanud Raden Sadjad Sudah Siap Observasi WNI dari Wuhan - detikNews"
Post a Comment