Search

Detik-Detik Manuver Kapal Coast Guard China pada KRI Usman Harun di Natuna - Kompas TV

Inilah manuver yang dilakukan oleh kapal Coast Guard China saat KRI Usman Harun-359 melakukan patroli untuk mendekati kapal nelayan pukat China yang menangkap ikan di ZEE Indonesia yaitu di Natuna Utara.

Kapal Coast Guard China ini bermanuver dengan lampu sorotnya yang diarahkan ke KRI Usman Harun

Pengusiran dan patroli dari 3 KRI pada kapal China di Natuna ini dilakukan dari pagi hingga malam hari pada Sabtu, 11 Januari 2020. 

Setidaknya ada puluhan kapal nelayan ikan dengan dikawal kapal Coast Guard China yang masih berada di Natuna.

Baca Juga: Bandel! Kapal China Ternyata Masih Ada di Natuna, Diusir TNI

Posisi pada Sabtu, 11 Januari 2020 sejumlah kapal China berada pada 180 Mil dari pantai Ranai Natuna. Tiga KRI yaitu KRI Usman Harun, KRI John Lie dan KRI Satsuit Tubun berkoordinasi dengan Pangkogabwilhan 1 untuk menyampaikan peringatan pada kapal asing. 

TNI kembali melihat keberadaaan kapal nelayan China yang dikawal oleh Kapal Coast Guard mereka masih ada di wilayah ZEE Indonesia di sekitar perairan Natuna. Padahal, sebelumnya, TNI mengklaim sudah tidak ada lagi kapal nelayan asing di Natuna.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di www.kompas.tv/live. Supaya tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru.

Media sosial Kompas TV : Facebook Instagram Twitter LINE

Let's block ads! (Why?)



Indonesia - Terbaru - Google Berita
January 12, 2020 at 04:16PM
https://ift.tt/2NieLOc

Detik-Detik Manuver Kapal Coast Guard China pada KRI Usman Harun di Natuna - Kompas TV
Indonesia - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32k1zwO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Detik-Detik Manuver Kapal Coast Guard China pada KRI Usman Harun di Natuna - Kompas TV"

Post a Comment

Powered by Blogger.